SuaraParlemen.co, Takengon – Wakil Pimpinan DPRK Aceh Tengah, Susilawati, memimpin rapat paripurna dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Takengon yang ke-448. Acara yang berlangsung khidmat ini dihadiri oleh berbagai elemen pemerintahan dan masyarakat.

Dalam sambutannya, Susilawati menyampaikan pesan penuh makna dalam bahasa daerah Gayo. Ia mengingatkan bahwa Kota Takengon telah mencapai usia lebih dari empat abad dan berharap agar masa depan kota ini lebih baik daripada masa lalu. Ia juga mengutip sabda Rasulullah SAW yang menekankan pentingnya peningkatan amal dan perbuatan setiap hari:

“Barang siapa amalnya hari ini lebih baik dari kemarin, maka ia adalah orang yang beruntung. Barang siapa yang amalnya hari ini sama dengan kemarin, maka ia adalah orang yang merugi. Dan barang siapa yang amalnya hari ini lebih buruk dari kemarin, maka ia termasuk orang yang celaka,” ujarnya.

Sebagai pimpinan rapat, Susilawati menegaskan pentingnya komitmen penuh dalam membangun Kabupaten Aceh Tengah. Ia mengajak semua pihak untuk bekerja sama dalam memajukan dan menyejahterakan Negeri Gayo.

“Kita tidak boleh setengah hati dalam membangun daerah ini. Dengan ketulusan dan kerja sama dari berbagai pihak, baik dalam pemikiran maupun tenaga, kita dapat mewujudkan Kota Takengon yang lebih maju, sejahtera, adil, dan beradab,” tegasnya.

Acara ini turut dihadiri oleh jajaran pemerintahan Kabupaten Aceh Tengah, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), para kepala dinas, Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh Tengah, serta para asisten. Selain itu, turut hadir pula perwakilan lintas organisasi mahasiswa dan kepemudaan, serta para wartawan dari berbagai media. Dalam suasana yang penuh semangat kebersamaan, banyak hadirin mengenakan pakaian adat Gayo sebagai bentuk kecintaan terhadap budaya asli daerah.

Baca juga :  Terpilih Aklamasi, Anton Gumay Resmi Pimpin KONI Kota Jambi Periode 2025-2029

Menjelang akhir sambutannya, Susilawati menyampaikan ucapan selamat kepada Bupati dan Wakil Bupati Aceh Tengah terpilih periode 2025-2030, Haili Yoga dan Muchsin Hasan.

“Kepada keduanya, kami titipkan harapan agar Kabupaten Aceh Tengah semakin maju. Tidak ada perbedaan antara ‘uken orom toa’—siapa pun, baik putra maupun putri daerah yang pintar, rajin, dan mampu memikul amanah, harus ditempatkan pada posisi yang semestinya untuk membantu kinerja pemerintah daerah yang lebih baik,” pungkasnya.

Dengan penuh harapan dan tekad, peringatan HUT Kota Takengon ke-448 ini menjadi momentum untuk memperkuat komitmen dalam membangun Aceh Tengah yang lebih baik. (Kjp)