SuaraParlemen.co, Simeulue — Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Simeulue, Rasmanudin H. Rahamin, S.E., M.M., menghadiri upacara pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Tahun 2025 yang dipimpin oleh Wakil Bupati Simeulue, Nusar Amin, S.Pd. Acara berlangsung di Lapangan Bola Kaki Desa Blang Seubal, Kecamatan Teupah Selatan, pada Rabu (8/10/2025).

TMMD ke-126 tahun ini mengusung tema:

“Dengan Semangat TMMD Mewujudkan Pemerataan Pembangunan dan Ketahanan Nasional di Wilayah.”

Dalam kesempatan tersebut, Ketua DPRK Simeulue menyampaikan apresiasi dan dukungan penuh terhadap pelaksanaan TMMD. Ia menilai, kegiatan ini merupakan bukti nyata sinergi antara TNI dan pemerintah daerah dalam mempercepat pemerataan pembangunan di pelosok desa.

“TMMD merupakan langkah strategis dalam mempercepat pembangunan, khususnya di daerah terpencil. Kami berharap kegiatan ini memberi manfaat besar bagi masyarakat dan mendorong kemajuan Simeulue,” ujar Rasmanudin.

Usai upacara pembukaan, rangkaian kegiatan sosial turut digelar, antara lain pemeriksaan kesehatan gratis, pasar murah, pemaparan program TMMD, serta peninjauan langsung ke lokasi sasaran kegiatan. (Kjp)

Baca juga :  Qari Internasional Meriahkan Haflah Al-Quran di Rumdis Ketua DPRK Banda Aceh