SuaraParlemen.co, Bandung – Sebanyak 170 siswa dari SMP PGII 1 Bandung didampingi para pembimbing, yaitu Dra. Nining Darningsih, Imam Yandri Al-Islam, S.Pd., Gr. dan Kepala Sekolah Irwan Andriawan, S.Pd.I., M.Pd.I, Rabu (22/1/2025) melakukan kunjungan pendidikan ke DPRD Jawa Barat. Kegiatan ini menghadirkan narasumber Umi Siti Muntamah, S.A.P., yang memberikan pemaparan menarik terkait tugas dan fungsi DPRD.

Kegiatan dimulai dengan penayangan profil DPRD Provinsi Jawa Barat, pengenalan komisi-komisi yang ada, serta alat kelengkapan dewan. Selain itu, profil narasumber Umi Siti juga ditampilkan, diikuti dengan diskusi mengenai tiga fungsi utama DPRD: legislasi, anggaran, dan pengawasan.

Dalam pemaparannya, Umi Siti menyampaikan pentingnya literasi dalam membangun bangsa. “Bangsa yang cerdas adalah rakyatnya yang suka membaca,” tegasnya.

Beliau mendorong siswa untuk meningkatkan minat baca guna memperbaiki indeks pendidikan di Jawa Barat, agar tidak ada anak yang putus sekolah. Beliau juga berbagi pengalaman pribadinya yang sudah membaca 100 judul buku saat masih SMA.

Sebagai wakil rakyat, Umi Siti menekankan bahwa anggota DPR harus memiliki integritas tinggi, serta empat sifat utama yang dicontohkan oleh para Rasulullah SAW, yaitu: shidiq (jujur), fathanah (cerdas), amanah (dapat dipercaya), dan tabligh (menyampaikan kebenaran).

Setelah diskusi dilanjutkan dengan dialog interaktif antara siswa dan Umi Siti sebagai narasumber tentang Pendidikan, Infrastruktur, dan Kesejahteraan.

Sesi ini berlangsung dinamis dengan berbagai pertanyaan dari siswa. Beberapa topik yang dibahas meliputi langkah DPR dalam meningkatkan kualitas pendidikan, penanganan kemacetan dan banjir, serta pemerataan fasilitas dasar.

Umi Siti menjelaskan bahwa DPR telah mengupayakan alokasi anggaran sebesar Rp1 triliun untuk program makan gratis, yang didukung pemerintah pusat. Selain itu, Pemerintah Jawa Barat melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) telah menyiapkan langkah-langkah penanganan untuk mengurangi dampak banjir.

Baca juga :  Ketua DPRD Bandung Sambut Kemenangan Dadang Supriatna-Ali Syakieb

Terkait kemacetan, solusi yang diajukan meliputi pelebaran jalan, pembangunan flyover, dan pengelolaan pajak kendaraan. Selain itu, upaya untuk mengaliri listrik ke 140.000 rumah yang belum memiliki akses juga terus dioptimalkan.

Pesan Inspiratif untuk Generasi Muda dalam diskusi ini Umi Siti juga mengingatkan pentingnya menjaga pola hidup sederhana.

“Ilmu itu diberikan kepada orang yang sedikit makannya,” ungkapnya.

Beliau berharap generasi muda dapat memanfaatkan ilmu untuk memperjuangkan kesejahteraan masyarakat.

Kunjungan ini diharapkan dapat membuka wawasan para siswa tentang tugas dan fungsi DPRD serta membangun semangat literasi dan integritas untuk masa depan yang lebih baik. Siswa-siswa tampak antusias dan terinspirasi oleh pembelajaran yang mereka dapatkan selama kunjungan.

Kunjungan ini bukan sekadar pendidikan politik, tetapi juga sarana membangun kesadaran generasi muda untuk berperan aktif dalam pembangunan bangsa. DPRD Jawa Barat berharap kegiatan serupa terus dilaksanakan agar tercipta masyarakat yang cerdas dan peduli terhadap kesejahteraan bersama.