SuaraParlemen.co, Banda Aceh, 16 Maret 2025 – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Kota (DPRK) Banda Aceh, Irwansyah ST, menggelar kegiatan sosial dengan membagikan seribu takjil kepada pengguna jalan sebagai bentuk kepedulian selama bulan suci Ramadhan.

Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian acara “Ramadhan Bersama Ketua DPRK”, yang bertujuan memeriahkan bulan Ramadhan dengan melibatkan para pemuda Banda Aceh.

Irwansyah menjelaskan bahwa selain kegiatan sosial, acara ini juga diisi dengan workshop speaking dan confidence boosting bersama influencer. Kegiatan pembagian takjil ini ditujukan bagi masyarakat yang menjalankan ibadah puasa, khususnya para pengendara dan pejalan kaki, yang menerima takjil secara gratis.

Untuk acara pembagian takjil, Irwansyah berkolaborasi dengan berbagai komunitas di Banda Aceh, antara lain: Garuda Keadilan, Generasi Mulia, Turun Tangan, Earth Haur, Genre Aceh, Muda Meusapat, dan Partner Berbagi. Selain itu, kegiatan ini juga melibatkan pengurus dan kader PKS di Kecamatan Bandar Raya dan Jaya Baru.

Rincian pembagian takjil adalah sebagai berikut:

– 300 paket dibagikan bersama kader PKS di kawasan Lampangang, Jalan Wedana, dan Punge Blang Cut.

– 450 paket dibagikan bersama komunitas di Simpang Jam Taman Sari, Kota Banda Aceh.

– 300 paket sisanya dibagikan melalui komunitas olahraga, remaja masjid, dan berbagai organisasi lainnya.

Irwansyah menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan tradisi rutin yang dilakukannya setiap Ramadhan. Namun, pada tahun 2025 ini, jumlah takjil yang dibagikan meningkat karena Irwansyah kini menjabat sebagai Ketua DPRK Banda Aceh.

“Kegiatan ini juga merupakan arahan langsung dari pimpinan pusat PKS agar seluruh pejabat publik aktif dalam kegiatan positif yang bertema berbagi dan peduli selama bulan Ramadhan,” ungkap Irwansyah kepada wartawan suaraparlemen.co.

Baca juga :  Tuanku Muhammad bersama Pengurus DPC PKS Syiah Kuala dan Ulee Kareng Bagi-bagi Takjil Gratis

Selain membagikan takjil, Irwansyah juga mengadakan buka puasa bersama dengan masyarakat Banda Aceh di rumah dinas dan berbagai komunitas.

“Kegiatan berbagi takjil ini merupakan upaya mencari keberkahan di bulan suci Ramadhan. Semoga setiap sedekah dan infak membawa pahala berlipat ganda. Yang terpenting, kegiatan ini menjadi sarana untuk membantu sesama dan mempererat silaturahmi dengan masyarakat,” tutup politisi PKS tersebut. (kjp)