SuaraParlemen.co, Jambi, 13 April 2025 — Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Provinsi Jambi menggelar acara Halal Bihalal yang penuh kehangatan dan kebersamaan, bertempat di Aula DPW PKS Jambi pada hari Ahad, 13 April 2025.

Acara ini dihadiri oleh para tokoh masyarakat, pengurus partai, serta warga sekitar yang turut merasakan keakraban dalam suasana penuh kekeluargaan. Ketua panitia acara, Ust. Endang Rukmana, Lc., dalam sambutannya menyampaikan bahwa Halal Bihalal ini menjadi momentum penting untuk saling memaafkan, mempererat tali persaudaraan, serta sebagai wujud terima kasih atas partisipasi seluruh undangan.

Ketua DPW PKS Jambi, Heru Kustanto, M.Pd., turut memberikan sambutan dengan menekankan tiga poin utama:

1. Penguatan Ukhuwah: Acara ini menjadi ajang memperkuat rasa persaudaraan antar pengurus dan simpatisan PKS.

2. Komitmen Pelayanan: PKS bertekad terus hadir dan berkhidmat untuk mengadvokasi aspirasi masyarakat Jambi.

3. Kontribusi Nyata: Ia mengajak seluruh pengurus di berbagai tingkatan untuk aktif melayani dan berperan dalam pembangunan daerah masing-masing.

Wakil Gubernur Jambi, KH. Abdullah Sani, yang turut hadir mewakili Gubernur Jambi, menyampaikan apresiasi atas kontribusi nyata PKS untuk Provinsi Jambi. “Kami tidak pernah ragu, PKS selalu memberikan kontribusi luar biasa untuk Jambi,” ujar beliau. Wagub juga menegaskan pentingnya menjaga persatuan dan sinergi antara PKS dan Pemerintah Provinsi.

Rangkaian acara semakin bermakna dengan tausiyah inspiratif dari Dai Internasional, Ust. Faris BQ. Dalam ceramahnya, beliau mengangkat pesan penting dari pidato pertama Rasulullah SAW saat tiba di Madinah yang mencakup lima nilai utama: menebar salam, memberi makan, menyambung silaturahim, mendirikan sholat malam, dan memperkuat keimanan kepada akhirat.

Acara dilanjutkan dengan pembacaan ikrar Halal Bihalal yang dipimpin oleh Sekretaris Umum DPW PKS Jambi, Mustaharuddin, ME. Suasana haru dan khidmat terasa saat seluruh hadirin mengucapkan ikrar saling memaafkan secara bersama-sama.

Baca juga :  Pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumut 2025-2030 Dijadwalkan 20 Februari, Bobby Nasution Fokus Selesaikan Tugas di Medan

Rangkaian acara ditutup dengan momen saling bersalaman, ramah tamah, serta menikmati hidangan makan bersama. Kebersamaan yang tercipta menjadikan momen ini sebagai simbol kuatnya ukhuwah dan semangat pelayanan PKS kepada masyarakat.