SuaraParlemen.co, Aceh – Pj. Bupati Bener Meriah, Ir. Mohd Tanwier, MM, yang diwakili oleh Pj. Sekda Bener Meriah, Riswandika Putra, S.STP., M.A.P, mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) persiapan pelantikan kepala daerah dan wakil kepala daerah terpilih hasil Pilkada serentak Tahun 2024. Rakor ini berlangsung secara virtual bersama Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian pada Senin (03/02/2025).

Rakor tersebut diikuti oleh sejumlah pejabat daerah di Oproom Setdakab Bener Meriah. Tampak hadir Ketua DPRK Bener Meriah, Mhd. Saleh; Asisten Pemerintahan Keistimewaan Aceh dan Kesra Setdakab Bener Meriah, Khairmansyah, S.IP., M.Sc; Plt. Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdakab Bener Meriah, Samusi Purnawira Dade, S.IP., M.Si; serta Asisten Administrasi Umum Setdakab Bener Meriah, Armansyah, SE., M.Si.

Dalam pemaparannya, Mendagri Muhammad Tito Karnavian menjelaskan bahwa pelantikan Bupati, Wakil Bupati, Wali Kota, dan Wakil Wali Kota di Provinsi Aceh akan dilakukan secara terpisah, sesuai dengan Pasal 70 UU No. 11 Tahun 2006 tentang Pemerintahan Aceh.

Pelantikan akan berlangsung mulai Senin, 24 Februari 2025 hingga Selasa, 13 Maret 2025. Namun, sebagai bentuk penghormatan bagi calon kepala daerah terpilih (Dismissal MK), Ketua DPRK, dan Wali Nanggroe, mereka akan diundang untuk menghadiri pelantikan kepala daerah serentak di Istana Negara pada Kamis, 20 Maret 2025.

Setelah mengikuti Rakor, Pj. Sekda Bener Meriah, Riswandika Putra, S.STP., M.A.P, menyampaikan bahwa Pemkab Bener Meriah akan segera menggelar rapat persiapan guna memastikan kelancaran pelantikan kepala daerah terpilih dalam Pilkada serentak Tahun 2025. (Amel)

Baca juga :  Musrenbang Kecamatan Pondok Aren: Usulan Kelurahan Dijamin Lolos, Anggaran Capai Rp53 Miliar